Kamis, 06 Januari 2011

New Brand in 2011 : WONDERFUL INDONESIA



Oleh Pusat Analisis Informasi Pariwisata

JAKARTA- Pariwisata Indonesia memiliki branding baru yang akan dipakai secara resmi 2011 yakni “Wonderful Indonesia”. Branding yang tentunya adalah nation branding-nya Indonesia ini, sebagai pengganti branding yang masih dipakai saat ini sejak tahun 2004 “Ultimate in Diversity”; sebuah branding yang ribet,  dan nyaris tak terdengar dan tak berpengaruh apa-apa bagi Indonesia dan pariwisata Indonesia akibat (seperti biasa) lemahnya strategi dan eksekusinya di lapangan.
Selain itu, Kemenbudpar juga telah menetapkan tema pariwisata 2011 yakni “Eco, Culture, and MICE”. Pemerintah mengklaim, kunjungan wisata pada 2010 mencapai 7 juta wisman. Seperti disampaikan Menbudpar Jero Wacik di sela-sela acara Malam Apresiasi Visit Indonesia Year (VIY) 2010 di Hotel Sahid Jaya Jakarta, Senin (27/12) malam, branding itu diharapkan mampu mendongkrak pariwisata Indonesia menyaingi negara lain.
“Kita targetkan tahun depan iklan ‘Wonderful Indonesia’ akan menyaingi ‘Truly Asia’ milik Malaysia. Bersama KADIN, kita akan mendorong biaya penayangan iklan ‘Wonderful Indonesia’ di sejumlah televisi asing,” kata Jero Wacik.

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...